Salurkan Bantuan Logistik, Keuangan hingga Siap Kirim Psikolog
BOGOR – Bencana alam memporak-porandakan wilayah Bogor Barat, Kabupaten Bogor satu hari setelah pergantinan tahun 2019-2020. Sebabnya, hujan deras yang mengguyur Bumi Pasundan semalaman itu. Di daerah tersebut, masih terdapat daerah yang terisolir.
Beragam gerakan masyarakat pun tergerak untuk memberikan bantuan. Salah satunya penggalangan bantuan yang di lakukan masyarakat Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.
Dengan tageline ‘Curug Perduli’ gerakan ikhtiar inipun berhasil menghimpun bantuan logistik termasuk bantuan keuangan senilai Rp 30 juta.
Ketua LPM Himawan Satyaputra membeberkan, bencana tanah longsor dan banjir terjadi di awal tahun 2020 telah meluluh lantakkan beberapa desa di Kecamatan Sukajaya, Cigudeg, Nanggung, Kabupaten Bogor.
“Penderitaan warga hingga saat ini masih terasa. Baik ada yang kehilangan rumah di tambah rusaknya fasilitas umum, termasuk rusaknya dan terputusnya jalur transportasi,” jelasnya.
Ia mengaku, dengan tageline itu, semangat tolong menolong dan solidaritas mendorong gerakan yang terjadi dilingkungan masyarakat Kelurahan Curug terlaksana dengan baik.
"Gerakan ini kita maksudkan bersama dari semua stakeholders Kelurahan Curug. Termasuk, semua organisasi kemasyarakatan dan kader (LPM, RT RW, Karang Taruna, PKK, Posyandu, KWT, PATBM, WKSBM, DKM, BKM, Forum anak, ormas kepemudaan, sekolah, dunia usaha, dan lain-lain)," terangnya.
Himawan menambahkan, penghimpunan dana yang berlangsung hanya lima hari menuai hasil yang luar biasa. Lurah Curug Wiwiek Rejatsiwi mengaku bersyukur berkat kebersamaan warga, dan bersama-sama menolong sesama yang terdampak korban bencana.
"Saya tak menyangka, dengan hanya beberapa hari ternyata ‘Curug Peduli’ menghimpun dana lebih dari Rp 30juta, termasuk bahan logistik dan obat-obatan,” imbuhnya.
Kader senior Kelurahan Curug Sukmawati menambahkan, seluruh elemen masyarakat berperan aktif dalam penggalangan bantuan tersebut. "Kami dimotivasi oleh Ketua LPM, bahwa di landaskan ke ikhlasan menemui door to door warga, sehingga bantuan ini berhasil dihimpun," ungkapnya.
Hal yang diamini Ketua RW 13 Kelurahan Curug Agus Riyanto yang begitu mengapresiasi atas kebersamaan ini. Termasuk peran penting para kiprah ibu-ibu. Informasi terhimpun, Minggu (12/1) lalu bantuan berhasil diserahkan Karang Taruna Tegar Curug pimpinan Iya Zakaria dan berangkat ke Desa Kiarapandak, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor.
Bantuan diserahkan langsung di lokasi penampungan yang diterima perwakilan pengungsi dan disaksikan Kepala Desa Kiarapandak Teddy dan perwakilan BPBD Kabupaten Bogor. Adapun, Desa Kiarapandak termasuk desa terparah akibat musibah bencana alam yang menimpa Bumi Tegar Beriman.
Tercatat 255 rumah rusak berat akibat peristiwa tersebut. Desa ini juga baru terbuka isolasi akses transportasi karena sebagian besar jalan menuju ke lokasi masih mengkhawatirkan.
Himawan menuturkan, pihaknya juga akan mengirimkan tenaga psikolog ke pos pengungsian. Sebuah layanan trauma healing untuk membantu masyarakat korban bencana khususnya anak-anak dalam mengatasi trauma akibat bencana yang dialami. (yosan)
Komentar
Posting Komentar